Budilaksono.com....Salam
Inspiratif, kepada semua pelaku usaha budidaya ikan terutama ikan Hias baik hobiis,
broker, pekerja dan petani ikan selamat pagi semoga diberikan kesehatan dan kemudahan usaha dengan rizki
melimpah. Begitu juga kepada fasilitator, pemateri dan pegawai seluruh bbppmpv
petanian Cianjur serta peserta diklat budidaya ikan hias se Indonesia.
Pada
diklat Upskiling dan Reskilling yang di
adakan oleh bbppmpv pertanian Cianjur
pada angkatan 6 pada tanggal 14 Agustus
- 8 September mengundang para guru profesional seluruh Indonesia untuk
mengikuti pelatihan teknik budidaya ikan hias, Agribisnis budidaya tanaman,
pengemukan daging dan pengolahan daging.
Terkhususnya
pada pelatihan teknik budidaya ikan hias yang diikuti oleh guru SMK se
Indonesia dibagi menjadi dua bagian kegiatan
yakni, pertama pembelajaran dan aplikasi praktik di laboratorium
perikanan di bbppmpv pertanian Cianjur, kedua magang ketempat DUDI yakni di
Swasti Farm Yogjakarta dan Kanigoi Koi Farm di Blitar.
Sebelum
guru melaksanakan magang di DUDI dibekali tentang materi teknologi
rekayasa genetika dalam budidaya
ikan hias terutama dalam pembenihan oleh
Widiasyara dengan beberapa pemainan untuk bangkitkan semangat peserta. Rangkaian dalam praktik pembenihan diawali dengan
membuat proposal dan PPT terkait pembenihan ikan koi baik semi buatan dan
buatan sesuai , hibridisasi maskoi , hibridisasi guppy dan sex reversal (guppy,
moli dan plati) yang dipilih peserta diklat. Kemudian peserta mempresentasi
berupa ppt proposal yang dipilih.
Dokumensi Kegiatan :
|
Pemilihan Induk Guppy |
Selanjutnya
membuktikan hasil proposal berupa
praktik di laboratorum perikanan di bbppmpv pertanian Cianjur yang di dampingi
oleh fasilitator yakni Gusrina master rekayasa genetika, Widi Setyowati, dan Elisa Meriana.
Kegiatan praktik perkelompok meliputi :
- Menyiapkan
peralatan pendukung dalam pembenihan ikan hias Koi, Mas Koi, Guppy, Plati, Moli
- Menyiapkan
wadah dan media pembenihan (termasuk
filterisasi)
- Mengukur
kualitas air
- Menyeleksi
induk jantan dan betina
- Menimbang
induk
- Melakukan
pemijahan
- Pengamatan
selama pemijahan (pemberian pakan dan pengukuran kualitas air (KA))
- Pemisahan
induk dan telur/anakan
- Pemeliharan
larva/anakan (diberi makan artemia/sari telur matang, cek KA) sampai umur
ditentukan
- Analisis
Usaha Pembenihan
- Pemasaran/Penjualan
secara Online
- Membuat
laporan hasil praktik
- Presentasi
PPT hasil praktik
Demikianlah
informasi kegiatan diklat bagian pertama di bbppmpv pertanian Cianjur bidang
perikanan ikan hias. Semoga informasi ini meningkatkan profesional
guru SMK kompetensi perikanan seluruh Indonesia
untuk diteruskan kepada peserta didik di sekolah masing-masing. Semoga bermanfaat. Aamiin