Budilaksono.com...Salam Inspirat, Kepada bapak ibu dan saudara dalam menjaga kesehatan putra-putri kita di pademi Covid-19 lebih ekstra meliputi pola hidup dalam menjaga tubuh dan pola makanan.
Kami adalah guru perikanan memberikan alternatif kepada bapak ibu dan saudara untuk resep membuat nugget sayur yang sehat dipadukan dengan ikan. Resep bagus banget diberikan untuk putra-putri kita yang tidak doyan makan sayur.
Resep nugget Sayur Ikan ini juga sebagai materi yang bisa diberikan bapak ibu guru dalam mengajat SMP/SMA dan Madrasah dan sebagai produk Kreatif dan Inovatif yang dikembangkan di SMK. Dan dapatkan dikembangkan lebih lanjut sekolah.
Alat yang disiapkan :
- Nampan
- Wadah bahan
- Sendok
- Plastik
- Wajan/tempat penggorengan
- Lemari es/lemari pendingin/freezer
Bahan yang kamu perlukan untuk membuat nugget ini di antaranya
- Daging ikan
- Wortel
- Jagung
- Jamur
- Tepung
- Telur
- Daun selediri
- Sayuran
- Bumbu dan penyedap.
Resep membuat nugget sayur dan ikan ini, kami peroleh dari referensi dari buku “Seri Home Made Food: nugget favorit & sehat” (2012) By Sufi S.Y. penerbit Dian Rakyat
Menimbang Bahan sesuai Takaran yakni :
- Menghaluskan 400 gram daging ikan tanpa tulang atau duri
- Menyiapkan 40 gram tepung terigu
- Menyiapkan 40 gram tepung sagu
- Menyiapkan 1 sdt merica bubuk
- Menyiapakan 1/3 sdt pala bubuk
- Mengocok sebentar 2 buah telur
- Mengiris kecil-kecil sampai halus 75 gram wortel
- Merebus matang 50 gram jagung pipilan kemudian tiriskan
- Merebusnya setengah matang 50 gram buncis
- Memotong kecil-kicil buncis sampai halus
- Menrendam sampai mengembang 1 buah jamur hioko /Jamur yang bisa dimakan
- Mengiris kecil-kecil jamur hioko/jamur yang bisa dimakan
- Mengiris sampai halus 2 batang daun seledri
- Mengiris sampai halus 1 batang daun bawang
- Mengiris sampai halus sayuran secukupnya
- Minyak untuk menggoreng secukupnya
- Tepung roti secukupnya
Mengelompokkan bahan diatas
Mencampur rata bahan untuk melumuri :
- 100 gram tepung terigu
- 1/2 sdt baking powder
- Garam dan merica bubuk secukupnya
- 25 gram tepung maizena
Mencampur rata bahan adonan celupan sampai jadi adonan lembut :
- 1/2 sdt bawang putih bubuk
- Koncok sebentar 1 butir telur
- Garam halus secukupnya
- 150 ml air es
- 125 gram tepung terigu
Cara membuat nugget ikan sayur:
- Mencampur daging ikan, kedua macam tepung, telur, dan bumbu-bumbunya.
- Mengaduk atau mencampur sampai rata bahan point 1.
- Kemudian menambahkan wortel, buncis iris, jagung manis, jamur, daun bawang, seledri dan sayuran, aduk rata lagi.
- Adonan diambil satu sendok makanan penuh
- Selanjutnya membentuk sesuai selera yakni bisa bentuk bulat/lonjong/oval atau Love.
- Adonan bentuk sesuai selera dilupumuri campuran tepung kemudian meratakan sambil sedikit dipadatkan selanjutkan angkat, dan
- Celupkan ke dalam adonan celupan kemudian angkat, lalu lapisi dengan tepung roti sampai rata.
- Memindahkan dan tata nugget ikan dalam nampan ditambah sayuran, dan tutup dengan selembar plastik.
- Menyimpan nunget dalam lemari pendingin (freezer), lebih kurang dua jam
- Mengoreng nugget sampai matang kuning keemasan pada minyak yang sudah panas.
- Mengangkat gorengan nugget kemudian tiriskan, dan siap disajikan dengan saus atau disantap sesuai selera.
Demikianlah informasi tentang Membuat Resep Nugget Sayur Ikan untuk Kesehatan Anak di Pandemi Covid-19. Resep ini sebagai referensi bapak ibu dan saudara untuk tetap menjaga kesehatan putra-putri. Semoga info ini bermanfaat.