Budilaksono.com....Salam
Inspiratif, Kepada bapak ibu guru dan tenaga kependidikan semoga diberikan
kemudahan dalam beraktivitas. Selesai sudah lomba simposium guru tahun 2016
sebagai puncak Hari Guru Nasional (HGN). Guru terbaik dan guru inovatif serta
kreatif yang sering mengikuti event
tingkat nasional diundang untuk mengikuti simposium 2016.
Dan
pemenang simposium telah di umumkan. Inilah sosok Kepala Sekolah berprestasi dari
Kabupaten Subang Jawa Barat yang bernama Deden Suryanto, M.Pd. Beliau lahir di
Desa Belendung, Kecamatan dan Kabupaten Subang, Jawa Barat pada tanggal 15
Maret 1974, Putra dari pasangan Bapak Raswin (almarhum) dan Ibu Rusih.
Riwayat
Pendidikan Deden Suryanto, M.Pd adalah sebagai berikut :
- SDN
Ampera dan lulus tahun 1987 dengan NEM 39,37 yang merupakan tertinggi
se-Kecamatan Subang.
- SMP
Negeri 2 Subang lulus tahun 1990 dengan NEM 47,50 Tertinggi kedua Se-Kabupaten
Subang
- SMK
Negeri 1 Subang lulus tahun 1993 dengan NEM 29,70.
- PMDK
IKIP Jakarta Jurusan Pendidikan Dunia Usaha Fakultas Ekonomi Program Study
Akuntansi, lulus tahun 1998 dengan IPK 3,33
- S2
UPI Bandung jurusan Pendidikan Teknologi Kejuruan tahun 2007 dengan IPK 3, 81
(cumlaude).
Riwayat
Karirnya yakni sebagai berikut :
- Tahun
1999 diangkat menjadi PNS dan bertugas di SMA Negeri 1 Pusakanagara, Subang.
- Tahun
2002 pindah tugas ke SMK Negeri 1 Subang sampai dengan Tahun 2015.
- Tahun
2016 menjadi Kepala di SMK Negeri 1 Cipeunduey Subang sampai sekarang
Riwayat
Prestasi Deden Suryanto,M.Pd sebagai Guru dan Kepala Sekolah :
- Guru
berprestasi Kabupaten Subang tahun 2013
- Guru
berprestasi kedua Provinsi Jawa Barat tahun 2013
- Juara
lomba KIIP (Karya Ilmiah dan Inovasi Pembelajaran) yang diselenggarakan oleh
Kemdikbud tahun 2013 di Bogor. Judul penelitian yang disajikan adalah:
“Penerapan Model Pembelajaran Quantum Learning untuk Meningkatkan Hasil Belajar
Mengelola Bukti Transaksi pada Siswa Kelas X Akuntansi 1 di SMK Negeri 1 Subang
Tahun 2013”.dan terbaik untuk mengikuti fasilitas short course ke Jerman dan
Perancis pada tahun 2014.
- Tahun
2014 juga, tepatnya bulan Agustus sampai dengan September selama 23 hari
berkesempatan untuk menimba ilmu di Adelaide, Australia Selatan.
- Tahun
2015 mengikuti Simposium Nasional dan menjadi pemenang terbaik. Judul
penelitian yang disajikan: “Penggunaan Media BlogCodelet untuk meningkatkan
Hasil Belajar Siswa Kelas XI Akuntansi dalam Mata Pelajaran Pengantar Akuntansi
di SMK Negeri 1 Subang Tahun Pelajaran 2014/2015”. Proses seleksi secara
online, dari pendaftaran sebanyak 3.382 peserta diambil 250 peserta untuk
ditandingkan mencari 10 peserta terbaik. 10 peserta terbaik menjadi penyaji
dihadapan 4.000 audiens yang diundang di Istora Senayan Jakarta tanggal 24
Nopember 2015. Pada Puncak Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2015 tanggal 25
Nopember seluruh pemenang terbaik berkesempatan mendapatkan penghargaan secara
langsung dari Bapak Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Bapak Anies Baswedan.
- Tahun
2015, mendapatkan penghargaan sebagai Instruktur Nasional Kurikulum 2013
terbaik dan mendapatkan penghargaan langsung dari Menteri Pendidikan Bpk. Anis
Baswedan.
- Tahun
2015, juga menjadi Nara Sumber Nasional Guru Pembelajar yang telah membawa saya
bertugas keliling Indonesia.
- Tahun
2016 menjadi Pemenang terbaik No. 1 pada Kegiatan Simposium Nasional dari
jenjang Tenaga Kependidikan (Kepala Sekolah) dan mendapatkan penghargaan dari
Menteri Pendidikan Bpk. Muhajir Effendi pada peringatan Hari Guru Nasional
tanggal 27 Nopember 2016. Judul artikel yang disajikan : “MABOSTI Pola
Pendidikan Jitu Bagi SMK untuk siap Menghadapi Persaingan Ketenagakerjaan. Best
practise kepala sekolah di SMK Negeri 1 Cipeunduey Subang”. Proses seleksi
berbeda dengan symposium tahun sebelumnya. Dari peserta sebanyak 3.328 peserta
diambil 200 peserta sebagai finalis berdasarkan jenjang : PAUD 2 kelas perkelas
20 peserta, DIKDAS (guru SD dan SMP sederajat) 3 kelas per kelas 20 peserta,
DIKMEN (Guru SMA dan SMK sederajat) 3 kelas per kelas 20 peserta dan TENDIK
(Kepala Sekolah, Pengawas, dosen, Widyaiswara) 2 kelas per kelas 20 peserta.
Selanjutnya dilakukan seleksi untuk mencari 10 terbaik setiap kelas yang akan
menjadi penyaji pada tanggal 26 Nopember 2016 di Sentul International
Convention centre di depan 100 peserta undangan untuk dicari 3 pemenang
terbaik. (Sumber : disdikPemprov jabar)
Dan
mendapatkan penghargaan dari menteri pendidikan dan kebudayaan bapak Muhajir
Effendi pada hari yang sama. Selanjutnya para pemenang terbaik mendapatkan
penghargaan untuk duduk di kursi penghormatan bersama Presiden Republik
Indonesia Bapak Joko Widodo beserta Ibu Presiden Hj. Iriana.
Demikianlah
informasi tentang sosok kepala sekolah tangguh mampu memjadi juara terbaik
pertama pada simposium guru 2016. Semoga dengan menampilkan sosok guru yang
sekarang menjabat kepala sekolah maka akan memotivasi guru lain untuk berkarya
sehingga mempunyai kesempatan yang sama yang diraih oleh Deden Suryanto, M.Pd.
semoga info bermanfaat.